resensi buku
21 April 2006, 19:12:20, Laporan Ria Susilo Wardhani
Tidak Ingin Defisit, Cari Penghasilan Tambahan
ssnet| Judul Buku : Mencari Penghasilan Tambahan
Penulis : Safir Senduk
Penerbit : PT Elex Media Komputindo, 2004
Halaman : 286 Hal + i - xi
Sudahkah Anda menghitung kembali pengeluaran dan pemasukan Anda ? Mana yang lebih besar, pengeluaran Anda ataukah pemasukan Anda? Jika ternyata pengeluaran lebih besar dari pemasukan, mungkin sudah tiba waktunya untuk mencari penghasilan tambahan. Tak ada salahnya kan kalau Anda mencoba.
Meningkatkan pemasukan dengan mencari penghasilan tambahan penting untuk mencegah defisit dan antisipasi kenaikan harga di masa mendatang. (Penulis)
Sinopsis
Sejak awal dalam buku Mencari Penghasilan Tambahan, SAFIR SENDUK Konsultan Keuangan Keluarga ingin mempermudah pembacanya agar tidak perlu repot-repot membuat daftar alternatif mencari penghasilan tambahan. SAFIR sendirilah yang membantu membuat daftar sehingga pembaca tinggal membaca dan memilih dari sekian alternatif yang ada. Enak, bukan?
Dalam bukunya, SAFIR mengurai per bab secara urut tentang kiat-kiat yang dibutuhkan dalam mencari penghasilan tambahan. Dalam bab pertama, pembaca akan lebih dulu dimotivasi dengan mengetahui alasan penting bagi seseorang untuk mencari penghasilan tambahan.
Bab kedua, pembaca diperkenalkan empat langkah penting yang harus dilakukan jika ingin mendapatkan penghasilan tambahan. Mulai bab ketiga hingga bab kesepuluh, akan dibahas secara detail tentang alternatif-alternatif penghasilan tambahan yang ada di lingkungan sekitar. Alternatif yang mungkin selama ini tidak kita sadari.
Setelah mengetahui apa saja daftar alternatif penghasilan tambahan, selanjutnya dijelaskan tentang kelebihan dan kekurangan masing-masing alternatif serta bagaimana tips untuk masing-masing alternatif. Sebagai bab kunci yaitu bab sebelas, pembaca akan diajak untuk mengetahui bagaimana cara memilih alternatif yang cocok dengan situasi keuangan pembaca sendiri.
Deskripsi
Buku ini memang dikhususkan sebagai solusi bagi para pembaca yang serius mencari penghasilan tambahan. Buku ini diibaratkan sebagai cara praktis bagaimana pembaca punya alternatif penghasilan tambahan.
Apalagi menyewa perencana keuangan untuk membantu menemukan alternatif yang pas. Justru buku inilah yang akan menjadi perencana keuangan bagi pembacanya. Buku ini juga memberikan ringkasan dan contoh kasus yang ditulis dengan gaya bahasa yang sederhana dan mudah dimengerti.
Namun pembaca perlu ingat, buku ini berbeda dengan buku lain. Anda tidak bisa seketika itu juga melompat dari satu bab ke bab lain. Mengapa ? Karena untuk memahami buku ini harus membaca bab demi bab secara urut.
Butuh kesabaran memang. Tapi buku ini memang layak untuk dibaca. Apalagi bagi pembaca yang memang sungguh-sungguh ingin mencari penghasilan tambahan. Menarik bukan ? Tunggu apa lagi ?Jangan berhenti membaca sebelum Anda tahu alternatif apa yang nantinya bisa menaikkan penghasilan Anda.
taken from:
http://www.suarasurabaya.net/v05/resensibuku/?id=05040ca54e1a3834c1d9bf5d9ecd7995200630889
www.life4family.blogspot.com
www.continuousimprovement.blogspot.com
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment